Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

SIFAT JAIZ BAGI ALLAH BESERTA ARTI, DAN ARABNYA LENGKAP DENGAN DALIL

Sifat jaiz bagi Allah adalah serangkaian sifat-sifat Allah yang perlu diketahui oleh umat Islam.
Sifat Jaiz Bagi Allah
Kata jaiz berasal dari bahasa arab yaitu الجائز. Bentuk fi’il dari kata tersebut ialah جَازَ – يَجُوْزُ yang artinya boleh, diperbolehkan atau diperkenankan (kamus Almaany). Berdasarkan definisi tersebut maka jaiz berarti boleh.
dalil sifat jaiz allah
Jika dikaitkan dengan sifat Allah, maka sifat jaiz bagi Allah artinya boleh bagi Allah Swt mengadakan sesuatu atau tidak mengadakan sesuatu atau di sebut juga sebagai “mumkin”. Mumkin ialah sesuatu yang boleh ada dan tiada. Tidak ada paksaan dari sesuatupun juga, sebab Allah Swt bersifat Qudrat (kuasa) dan Iradath (kehendak), juga boleh – boleh saja bagi Allah Swt meniadakan akan segala sesuatu apapun yang ia mau.
Sifat jaiz ini biasanya dibahasakan oleh para ahli kalam dengan kalimat “فَعْلُ كُلِّ مُمْكِنٍ أَوْ تَرْكُهُ” melakukan setiap yang mungkin atau membiarkannya.
Dalil tentang Sifat Jaiz
أَنَّهُ لَوْ وَجَبَ عَلَيْهِ سُبْحَانَهُ وَتَعَالَى فَعْلُ شَيْءٍ أَوْ تَرْكُهُ لَصَارَ الْجَائِزُ وَاجِبًا أَوْ مُسْتَحِيْلًا وَهُوَ مُحَالٌ
Artinya:
“Sesungguhnya jikalau wajib atas Allah SWT melakukan sesuatu atau membiarkannya niscaya ja’iz tersebut menjadi wajib atau mustahil. Dan itu mustahil.”
Sifat Jaiz bagi Allah ini adalah sebagian sifat Allah yang perlu diketahui oleh umat Islam.
Hairus Saleh
Hairus Saleh Akademisi jadi blogger. Blogger menjadi tempat untuk tuangkan berbagai gagasan dan pemikiran.

Post a Comment for "SIFAT JAIZ BAGI ALLAH BESERTA ARTI, DAN ARABNYA LENGKAP DENGAN DALIL"

close